Postimage: Hosting Gambar dan Foto Gratis, Cepat, Ulimited dan Mudah

Postimage: Hosting Gambar dan Foto Gratis, Cepat, Ulimited dan Mudah – Postimage adalah salah satu dari banyak situs penyedia hosting gambar gratis yang populer saat ini. Sebelum Postimage sudah hadir lebih dulu Picassa yang menjadi hosting gambar gratis. Namun layanan hosting gambar gratis dari Picassa ditutup oleh Google. Jika ingin memasang gambar ke Picassa harus melalui blogspot. Tentunya ini sangat merepotkan.

Postimage didirikan pada tahun 2004 sebagai tempat untuk menunggah atau tempat upload gambar gratis. Postimage hadir dengan tampilan yang sederhana, santai, dan user-friendly. Situs dengan konsep yang mudah digunakan menyebabkan Postimage populer digunakan orang diseluruh dunia.

Sampai sekarang Postimage terus berkembang menjadi lebih baik. Layanan upload foto dalam jumlah yang tidak terbatas dan tanpa registrasi akun menjadi andalan Postimage. Ini tentunya semakin memudahkan pengguna Postimage.

Postimage sering digunakan untuk menyimpan foto pribadi. Foto dewasa dengan kategori adult juga bisa diupload di Postimage. Namun hati-hati, foto ini bisa saja nanti muncul di search engine.

Banyak situs blog, situs web dan situs forum online yang menggunakan layanan hosting gambar dan foto dari Postimage

Tidak hanya itu banyak blog, situs web dan situs forum yang menyimpan gambar di Postimage. Hal ini dilakukan untuk menghemat pemakaian ruang hosting situs web, blog dan situs forum. Sesuai dengan namanya, Postimage adalah tempat hosting gambar dan foto dari banyak website diseluruh dunia.

Baca juga:  Stack Exchange: Situs tanya jawab dan forum diskusi dengan topik umum terbesar didunia

Tanpa mendaftar kita tetap bisa mengupload foto di Postimage, tapi jika mendaftarkan akun di Postimage kita memiliki kemudahan ketika ingin melihat foto lama yang sudah diupload di Postimage.

Layanan Postimage jadi alternatif CDN khusus gambar dan foto

Bagi saya sendiri, Postimage layaknya CDN atau Content Delivery Network bagi foto dan gambar diwebsite yang kelola. Kehadiran Postimage amat membantu dan menjadi solusi dalam mengatasi ruang hosting yang sedikit.

Mau Buat Website Sesuai Budget?

Selama ini Postimage juga turut membantu kecepatan loading website. Terlebih lagi Postimage memiliki dukungan server yang mumpuni sehingga performa website menjadi lebih mantap.

Postimage pernah berganti domain dari dot com ke dot io

Postimage sendiri memiliki beberapa domain untuk mengelola situs hosting gambarnya. Postimage juga beberapa kedapatan mengganti domain dari postimage dot com menjadi postimage dot io. Tak hanya itu Postimage juga memiliki situs dengan domain postimage dot cc dan postimg dot org.

Postimage pernah mengalami gangguan

Postimage juga pernah mengalami gangguan karena ruang hosting mereka hampir penuh. Gangguan itu menyebabkan pengguna terganggu dan tidak bisa upload foto di Postimage. Untuk mengatasi masalah tersebut Postimage mengharapkan bantuan donasi dari pengguna. Setelah donasi terkumpul barulah Postimage berjalan dengan normal.

Jika menggunakan Postimage kita bisa menemukan beberapa banner iklan Google Adsense. Pendapatan dari iklan Google Adsense ini digunakan kembali untuk kelangsungan hidup Postimage. Berdasarkan keterangan Postimage, penghasilan dari Google Adsense ini dinilai masih kurang sehinggan membutuhkan donasi dari pengguna Postimage dari seluruh dunia.

Baca juga:  Mengapa jika website menggunakan Cloudflare loading jadi lebih cepat?

Fitur Plugin dari Postimage

Sekarang ini Postimage juga menyediakan fitur plugin. Keberadaan fitur ini semakin membantu situs dalam mengelola gambar. Beberapa software website yang bisa menggunakan plugin Postimage adalah phpBB, SMF, MyBB, FluxBB, PunBB, ZetaBoards dan lain-lain. Yang belum tersedia harap bersabar mungkin sedang dalam proses pengembangan.

Harapan pengguna kepada Postimage

Harapannya semoga Postimage tetap jaya agar kita selalu bisa menikmati layanan hosting gambar dan foto gratis. Soalnya kalau layanan hosting lain kapasitasnya terbatas dan berbayar.

*)