5 Cara Mengatasi Kematian pada Benih Ikan Lele dan Ikan Air Tawar – Apa kabar semuanya? Semoga pada kesempatan yang berbahagia ini, semuanya sehat wal afiat tanpa ada kurang satu apapun. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi pengalaman tentang bagaimana cara meminimalisir atau mengatasi kematian pada benih lele ikan lele.
Informasi yang saya sampaikan ini saya dapatkan Berdasarkan pengalaman saya pribadi ditambah dengan pengalaman orang lain yang pernah memelihara ikan lele. Lele yang saya budidaya adalah ikan lele dumbo di kolam terpal.
Tanpa panjang lebar langsung saja saya akan bagikan tentang 5 cara mengatasi kematian pada benih ikan lele.
1. Pilih benih ikan lele yang ukurannya sudah lumayan besar
Benih ikan lele yang besar akan memiliki daya tahan tubuh yang lebih kuat dibandingkan dengan benih ikan lele yang masih kecil. Benih ikan lele yang masih kecil biasanya memiliki daya tahan tubuh yang lemah, mudah sakit, dan mudah mati. Tidak apa-apa biarpun benih yang besar agak mahal tapi jumlah kematian benihnya lebih sedikit.
2. Kolam lele sebaiknya dijauhkan dari sinar matahari langsung
Ikan lele memang membutuhkan sinar matahari tetapi jika kolam ikan lele ditempatkan pada tempat di bawah sinar matahari langsung ikan lele akan kepanasan. Sebenarnya ikan lele tidak langsung kepanasan tapi air kolam ikan lele yang panas. Air yang panas tidak baik untuk ikan lele. Oleh karena itu berikan sedikit pelindung atau penutup atap di atas kolam ikan lele agar sinar matahari langsung tidak langsung ke air kolam.
3. Jangan menggunakan air tanah gambut untuk kolam ikan
Air tanah gambut biasanya memiliki warna merah kecoklatan. Tanah gambut memiliki kadar asam yang cukup tinggi. Air yang memiliki kadar asam tinggi tidak baik untuk ikan lele dan ikan air tawar lainnya. Jika memaksakan diri menggunakan air tanah gambut siap-siap benih ikan lele akan mati massal.
4. Jangan gunakan air yang tercemar
Air yang tercemar adalah air yang tidak baik untuk ikan, bukan hanya untuk ikan lele saja tapi juga ikan-ikan lainnya. Oleh sebab itu gunakan air yang benar-benar bersih dari pencemaran.
5. Antisipasi jumlah air hujan yang masuk ke dalam kolam ikan
Berdasarkan pengalaman pribadi air hujan adalah pembunuh ikan nomor satu. Hanya dalam 2 malam hujan berturut-turut lebih dari 1000 ekor benih ikan lele mati.
Oleh karena itu jangan biarkan air hujan masuk terlalu banyak ke dalam kolam karena akan berbahaya bagi ikan lele terutama untuk benih ikan yang masih kecil-kecil.
Cara yang bisa dilakukan adalah memberi atap, pelindung atau sejenisnya agar tidak banyak air hujan yang masuk ke dalam kolam ketika hujan lebat.
Selain itu jangan gunakan air hujan untuk mengisi kolam ikan karena hujan sekarang mengandung asam yang cukup tinggi yang tidak baik untuk ikan. Sama halnya dengan air tanah gambut, kadar asam yang tinggi akan menyebabkan ikan mati secara massal seperti yang pernah saya alami.
Kesimpulan
Demikianlah informasi tentang cara mengatasi kematian pada benih ikan lele. Intinya sebagian besar penyebab benih ikan lele mati adalah air yang tidak baik untuk ikan lele. Oleh karena itu sebelum memasukkan ikan lele ke dalam kolam pastikan air aman bagi ikan. Memang nyawa ikan lele bukan kuasa kita itu, itu adalah kuasa Allah, kita hanya berusaha semampu kita.
Semoga informasinya bermanfaat bagi teman-teman pembudidaya lele dan ikan lainnya. Sebenarnya bukan hanya untuk ikan lele tapi ikan air tawar lainnya.
**